Police Line

Pencuri Buah Sawit Milik Sinarmas Tewas Tertembak

Diduga tewas saat mencuri buah sawit milik PT. Sinarmas, Seorang pria bernama BN, warga Dusun Sungkai, Desa Tugang, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat, Senin (25/11/2024).

informasi yang diterima oleh awak media, peristiwa naas tersebut diduga terjadi di perkebunan sawit Sinarmas.

Hel, warga setempat yang dihubungi media ini mengatakan dirinya mengetahui kejadian semalam dari suaminya.

” iya bang, semalam ada kejadian yang menyebabkan ada warga yang meninggal dunia , kabarnya tertembak oleh oknum Brimob yang sedang jaga disitu” kata Hel.

Hel mangatakan bahwa peristiwa tersebut karena korban diduga kerap melakukan pencurian buah sawit milik sinarmas,dan saat ini warga sedang ramai di kantor desa.

” saat ini warga sedang ramai kumpul di kantor desa,suami saya juga ikut kumpul disana” ungkapnya.

Namun Hel tidak menjelaskan secara pasti kronologis kejadian yang menyebabkan meninggalnya BN

Hingga berita dipublis media masih berusaha mengumpulkan informasi maupun konfirmasi dari instansi terkait dalam kasus dugaan penembakan yang dilakukan oleh oknum Polisi.

Related Posts

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *